BlankOn Linux

Minggu, 05 Oktober 2008

Joystick Sony Play Station di Linux

Bagaimana cara memasangkan gamepad/joystick konsol Sony PlayStation (PSX) favorit anda pada mesin linux? Anda dapat memasangkannya di port parallel printer.

Berikut adalah skema yang dapat dipergunakan yang dibuat berdasarkan dokumentasi input kernel GNU/Linux. Kompatibel dengan Direct Pad Pro di sistem operasi Microsoft Windows, dan mendukung sampai dengan 5 buah perangkat gamepad/joystick untuk dipasangkan pada satu port printer, sedangkan Direct Pad Pro di sistem operasi Ms Windows hanya dapat mendukung 2 perangkat saja.

Skema PSX ke LPT

Lalu bagaimanakah cara mengaktifkan perangkat ini agar dapat bekerja? Anda dapat memuat modul kernel bernama 'gamecon' dengan parameter-parameter berikut:

    gamecon map=port,pad1,pad2,pad3,pad4,pad5

Dimana 'port' adalah nomor dari parport yang anda gunakan (misal: 0, untuk parport0), dan 'pad1' sampai 'pad5' adalah kode tipe Joystick/Pad yang digunakan berurut menurut Pin Data yang anda gunakan (10=Pad1, 11=Pad2, 12=Pad3, 13=Pad4, 15=Pad5).

Tipe-tipe yang didukung pada modul kernel gamecon :

    Tipe | Joystick/Pad
    ------------------------------------
      0   | Tidak terpasang
      1   | SNES Pad
      2   | NES Pad
      4   | Multisystem Joystick 1 tombol
      5   | Multisystem Joystick 2 tombol
      6   | N64 Pad
      7   | Sony PSX Controller
      8   | Sony PSX DDR Controller
      9   | SNES Mouse

Untuk tipe PSX Controller sebenarnya dapat terdeteksi secara otomatis, dan hot swapping dapat dilakukan (tetapi ini tidak direkomendasikan).

Berikut perintah untuk memuat modul 'gamecon' yang dipasangkan pada parport0 menggunakan PSX Controller yang kompatibel dengan Direct Pad Pro di OS Microsoft Windows, dimana pin data dipasangkan pada Pin10=Pad1, dan Pin11=Pad2.

    [root@localhost ~] /sbin/modprobe gamecon map=0,7,7,0,0,0

Berikut hasil keluaran dari perintah 'dmesg | tail' :

    [root@localhost ~] dmesg | tail
    parport: PnPBIOS parport detected.
    parport0: PC-style at 0x378, irq 7 [PCSPP,TRISTATE]
    input: PSX controller as /class/input/input2
    input: PSX controller as /class/input/input3

Untuk dapat dimuat secara otomatis pada saat boot, masukkan baris "gamecon" kedalam berkas /etc/modules:

    gamecon

Masukkan parameter pilihan modul kernel gamecon ke berkas /etc/modprobe.conf :

    options gamecon map=0,7,7,0,0,0

Dengan demikian PSX controller yang anda pasangkan dapat ditautkan ke /dev/jsX (X=0~dst), dan kemudian anda dapat memasangkan paket program bernama 'joystick' untuk dapat mencoba apakah PSX controller yang anda pasangkan dapat berkerja dengan baik dengan menggunakan perintah program 'jstest' anda dapat mencoba menekan tombol-tombol yang ada dengan melihat keluarannya pada layar terminal:

    [root@localhost ~] jstest /dev/js0
    Joystick (PSX controller) has 6 axes and 12 buttons.
    Driver version is 2.1.0.
    Testing ... (interrupt to exit)

INFO : Tombol interupsi = "Ctrl+C"

-----

Selamat Mencoba.

Sumber informasi dan kutipan :
Dokumentasi kernel linux, /input/joystick.txt, /input/joystick-parport.txt

1 komentar:

Anonim mengatakan...

wah makasih, dulu saya punya skemanya trus ilang, sekarang mau bikin lagi buat ponakan